[caption id="attachment_101" align="alignleft" width="300" caption="google"][/caption]
Suatu hari, sebuah kejadian laka lantas terjadi di tikungan jalan pengunungan Geulanteu. Sebuah minibus L300 yang berlaju kencang menabrak seorang anak yang sedang bermain di pinggiran jalan tersebut hingga tewas ditempat.
Kejadian ini sempat menghebohkan warga sekitar yang menyaksikan langsung kejadian ini. Orang-orang berkerumunan di tempat kejadian. Seorang wartawan yang kebutulan lewat di daerah itu berniat meliput kejadian yang luar biasa ini. Tapi ia susah menembus kerumunan warga. Ia mencari cara supaya dapat melihat langsung dan mengambil gambar anak yang tertabrak tersebut. Tanpa banyak bertanya ia langsung mengaku bahwa ia ayahnya korban.
Mendengar hal tersebut, warga langsung memberi jalan untuknya. Tapi alangkah terkejut saat ia melihat bahwa korban hanya seekor anak monyet. Semua warga yang hadir menertawakan sang wartawan tersebut. “Rupanya ayah korban sudah datang ya..??!!”
Sang wartawan terdiam malu, karena ketidak telitiannya dalam menerima informasi, akhirnya jadi ayah monyet deh......
Tidak ada komentar:
Posting Komentar